Selamat Datang Panglima Kodam V/ Brawijaya di Kodim 0802/Ponorogo

Foto : Selamat Datang Panglima Kodam V/ Brawijaya di Kodim 0802/Ponorogo

PONOROGO I desaparingan.id – Kodim 0802/Ponorogo hari ini mendapat kehormatan dikunjungi Panglima Kodam V/Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Farid Makruf beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD V/Brawijaya, Ny. Shally Farid Makruf, Kapok Sahli Pangdam V/Brw, Brigjen TNI Toyok S.; Aster Kasdam V Brawijaya, Kolonel Arm Wijang Rimoko Ardani, S.Sos. beserta istri; Danrem 081/Dsj, Kolonel Inf Sugiyono, S.Sos M.Si; Wakapendam V/Brw, Letkol Inf. Iswanusi, Rabu (12/04/2023).

Kedatangan rombongan disambut langsung Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han. dan Forkopimda Ponorogo; Ketua Persit KCK Cabang XVI Dim Ponorogo, Ny. Ella Hirta Juni Adriansyah; Kasdim 0802/Ponorogo, Mayor Inf Misirin; para Perwira Kodim 0802/Ponorogo serta seluruh anggota Kodim 0802/Ponorogo dan Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo.

Tiba di Makodim 0802/Ponorogo, Pangdam V/Brawijaya beserta rombongan langsung singgah di Lobi Kodim 0802/Ponorogo dan berlanjut menuju gedung Balai Prajurit untuk memberikan pengarahan kepada seluruh anggota Kodim 0802/Ponorogo termasuk Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo.

Dalam pengarahan tersebut, ada banyak hal yang disampaikan oleh Pangdam V/Brawijaya untuk dipedomani dan dilaksanakan oleh seluruh anggota Kodim 0802/Ponorogo serta anggota Persit termasuk para Babinsa diantaranya bahwa anggota Kodim 0802/Ponorogo khususnya para Babinsa untuk terus meningkatkan kinerja serta menyukseskan program Komando Atas sebagaimana yang telah dijabarkan oleh Bapak Kasad dengan empat program unggulan yang selama ini sudah dilaksanakan dengan baik oleh para Babinsa Kodim 0802/Ponorogo.

“ Itu dijabarkan oleh Kasad dengan empat program unggulan yang sudah kalian lakukan selama ini. Saya berterima kasih kepada kalian yang sudah melaksanakan ketahanan pangan, TNI Manunggal Air, Babinsa Masuk Dapur, Bapak Asuh Stunting, dan yang terakhir Babinsa Masuk Sekolah, “ kata Pangdam V/Brawijaya.

Terkait tugas lainnya, Pangdam V/Brawijaya meminta prajurit Kodim 0802/Ponorogo untuk selalu tanggap dan mengutamakan kecepatan dan keselamatan dalam mengatasi segala bentuk ancaman baik itu bencana alam, bencana sosial maupun bencana kemanusiaan.

Selanjutnya di era digital yang semakin maju dengan pesat, Pangdam V/Brawijaya mengajak dan menghimbau semuanya agar bisa memanfaatkan medsos dengan baik dan bijak termasuk sebagai sarana untuk mengeksploitasi kemampuan yang membawa dampak positif bagi keluarga.

Disamping memberikan pengarahan kepada seluruh anggota Kodim 0802/Ponorogo, Pangdam V/Brawijaya dalam kesempatan tersebut juga mengapresiasi dan memberikan penghargaan kepada Babinsa Kodim 0802/Ponorogo yang berprestasi yaitu Serma Sudarsono yang sukses dalam budidaya ternak lele.

  • Reporter : Media Center.
banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *